Henys Cake

.

Resep Sambal Goreng Labu Krecek

Share this:




Melihat gambarnya saja sudah ngiler duluan, gimana kalau bikin beneran ya, hhhm. Resep Sambal Goreng Labu Krecek ini di jamin bisa membuat selera makan bertambah.

Ini bahannya:
1. 2 buah labu siam, potong korek api
2. 75 gram kecek
3. 3 papan petai
4. 50 gram teri nasi, goreng
5. 2 buah cabai merah besar, potong serong
6. 5 lembar daun jeruk, buang tulang
7. 3 lembar daun salam
8. 1 batang serai, memarkan
9. 1 sendok teh garam
10. 20 gram gula merah, sisir halus
11. 500 cc santan dari 1/2 butir kelapa
12. di haluskan: 6 butir bawang merah, 2 siung bawang putih, 5 buah cabai keriting(rendam), 5 butir kemiri.
13. Minyak goreng secukupnya

Cara membuatnya:
1. Tumis bumbu halus, cabe merah, daun salam, serai hingga harum. Masukkan labu, duk rata.
2. Tambahkan krecek, petai, teri nasi. Aduk rata.
3. Masukkan santan, garam, gula merah, daun jeruk. Masak hingga berminyak, angkat.
4. Siap di Hidangkan

Hanya untuk 5 porsi.
Share this:

Artikel Terkait Lainnya:

0 comments:

Posting Komentar

Sobat Bisa berkomentar dan mencantumkan link Sobat,Blog ini Dofollow Blog Community

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More